Kamis 23 Januari 2025. Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Barat Gelar Rapat Penyusunan Draf Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Penanganan Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial di Provinsi Sulawesi Barat.

Rapat ini digelar dikantor Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Barat dengan tujuan untuk merumuskan dan menyusun draft Raperda yang akan menjadi landasan hukum dalam penanganan dan pemberdayaan Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial di wilayah Sulawesi Barat. Melalui peraturan daerah Dinsos Sulbar ingin memastikan adanya perlindungan, dukungan, dan pemberdayaan bagi masyarakat yang menghadapi permasalahan sosial agar mereka dapat hidup lebih sejahtera.

Raperda ini diharapkan tidak hanya menjadi dasar hukum, tetapi juga sebagai pedoman dalam pengalokasian anggaran dan implementasi kebijakan yang mengarah pada penurunan jumlah PPKS dan peningkatan kualitas hidup mereka.

Dinsos Sulbar Gelar Rapat Penyusunan Draf Rancangan Peraturan Daerah terkait Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Facebook