Selasa 10 Januari 2023. Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Barat akan segera menyalurkan Bantuan Sosial Program Usaha Ekonomi Produktif (UEP) Kelompok Usaha Bersama (KUBE) untuk Tahun 2023. Kepala Dinas Sosial Prov Sulbar Drs. H. Muhammad Rahmat, MM menjelaskan, Kelompok Penerima Manfaat (KPM) dari program ini berjumlah 377 kelompok yang tersebar di enam Kabupaten se Sulawesi Barat. Besaran yang diterima setiap kelompok juga bervariasi mulai dari Rp 10 juta hingga Rp 20 juta. Program ini, merupakan program untuk mendukung pemulihan ekonomi nasional yang diharapkan dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat Sulawesi Barat.

Sementara, Kepala Bidang Penanganan Fakir Miskin Dinsos Sulbar Idham Halik Aco Gello menguraikan secara teknis bahwa tahun 2023 Bansos UEP sebanyak 377 kelompok dengan jumlah anggaran sebesar Rp 4.280.000.000. “Jumlah bantuannya memang variatif dari 10 hingga 20 juta per kelompok. Program bansos UEP KUBE bertujuan sebagai stimulan usaha bagi keluarga miskin yang masuk dalam DTKS (Data terpadu kesejahteraan sosial),” lanjutnya.

Dinsos Sulbar Bakal Salurkan Bansos Program UEP KUBE Tahun 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Facebook